
Haiiii Bagaimana puasanya sampai dengan hari ini? Semoga masih pada lancar dan belum ada yang bolong yah
Setelah sebelumnya dibahas mengenai manfaat dari puasa, hari ini#InfoGiziAKG punya info mengenai “Tips Sahur yang Sehat” lho Yuk yang mau tau mari disimak bersama
1) Ketika sahur perbanyak sayur dan buah yah Kelompok pangan nabati banyak mengandung serat yang membuat perut terasa kenyang lebih lama. Sayur dan buah juga mengandung banyak air serta mineral yang menjaga agar tubuh tak kekurangan cairan .
2) Jangan lupakan karbohidrat nih sebagai sumber energi kita selama puasa Karbohidrat yang dikonsumsi saat sahur sebaiknya karbohidrat kompleks, seperti nasi merah, oatmeal dan rot gandum. Sama seperti serat, karbohidrat kompleks ini juga menjaga perut kenyang lebih lama.
3) Perbanyak minum air putih saat sahur untuk menghindari dehidrasi selama puasa. Minumlah air putih minimal 3 gelas saat sahur. Jumlah tersebut cukup untuk memberikan tubuh asupan cairan selama seharian penuh.
4) Usahakan juga untuk membatasi konsumsi teh dan kopi. Hal ini disebabkan kedua minuman tersebut mempercepat jalannya metabolisme sehingga mempercepat rasa haus. Selain itu, makan atau minum sesuatu dengan kadar gula tinggi karena akan membuat kita lebih cepat lemas. Jika ingin makanan yang manis, cukup konsumsi buah berserat dan kaya air dalam porsi yang cukup (2-3 porsi).
5) Lakukan sahur diakhir waktu yah tweeps, yaitu menjelang waktu imsak. Hal ini dilakukan agar tubuh akan mendapat cadangan energi lebih banyak. Jika kita sahur di awal waktu, otomatis kita akan menahan lapar dan haus lebih lama, akibatnya kita menjadi lemas karena tidak ada pemenuhan energi yang cukup serta stamina pun ikut menurun.
6) Nah, setelah sahur juga jangan langsung tidur yah! :)Kenapa? Karena kalau langsung tidur makanannya bisa berbalik arah (refluks) sehingga sulit dicerna, apalagi kalau posisi badan telentang, makanan bisa-bisa naik ke kerongkongan lagi. Berbeda dengan saat kita berdiri atau duduk, makanan akan turun ke bawah sehingga mudah dicerna.
Demikianlah #InfoGiziAKG mengenai “Tips Sahur yang Sehat”
Semoga bermanfaat yah~ Dan.. jangan lupa untuk dishare supaya infonya bisa dibagi-bagi ke yang lain
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.